Sinergitas Babinsa dan PPL Wujudkan Hanpangan

GARUDA PUTIH, KOTA JAMBI – Bamin Bhakti TNI Koramil 08/Danau Teluk Jajaran Kodim 0415/Batanghari, Serma Juned didampingi oleh Babinsa Kel. Olak Kemang Serda Syamsuri anjangsana ke kantor UPTD Pertanian Kec. Danau Teluk dalam rangka melaksanakan koordinasi dengan PPL untuk peningkatan upaya pendampingan Upaya Khusus (Upsus) Ketahanan Pangan, Sabtu (9/3/2019)

Kedatangan aparat Koramil tersebut dilakukan untuk mempererat hubungan antara keduanya agar silaturrahmi dan sinergi ini tetap terjalin erat didalam melakukan pendampingan kepada para petani guna mensukseskan program swasembada pangan yang telah dicanangkan oleh pemerintah.

Sekaligus membahas tentang upaya – upaya yang akan dilakukan guna memaksimalkan pendampingan terhadap para petani agar mencapai hasil tanam yang maksimal.

Baca Juga :  Letkol Arm Wira Petakan Wilayah Rawan dan Sistem Irigasi  

Peran keduaya menjadi sangat penting, karena dengan adanya Sinergitas dan kerjasama yang baik dalam memberikan pendampingan kepada para petani yang maksimal, maka sudah barang tentu hasil panen (padi) diharapkan dapat meningkat dan memuaskan.

Namun kita sadari bahwa saa ini curah hujan masih tinggi sehingga mengakibatkan meluapnya Sungai Batanghari, hampir seluruh sawah – sawah yang ada diwilayah Koramil 415-08/Danau Teluk digenangi air, sehingga membuat para petani tidak dapat beraktifitas untuk turun ke sawah.

Baca Juga :  Suksesnya TMMD, Tak Lepas dari Dukungan Warga

Bamin Bhakti TNI Koramil, Serma Juned berharap Babinsa dan PPL tetaplah memberikan andil untuk melaksanakan penyuluhan dan himbawan agar para petani tau apa yang harus dilakukan ditengah kondisi seperti ini dan tidak hanya berpangku tangan menjelang kondisi air disawah kembali normal.

“Ada beberapa hal yang dapat dilakukan disaat curah hujan masih tinggi, seperti memanfaatkan lahan kosong yang tidak digenangi air dengan tanaman holtikultura, sehingga pemanfaatan lahan – lahan kosong ini dapat dimaksimalkan,”ujar Serma Juned.