47 Mahasiswa Fakultas Kesehatan IAKSS Ikuti Praktik Klinik Keperawatan di RS Jiwa Jambi

Mahasiswa Fakultas Kesehatan IAKSS Muara Bungo resmi dilepas keberangkatan mengikuti Praktik Klinik Keperawatan Jiwa di RS Jiwa Jambi. Sabtu (28/1) Foto : Sidakpost.id/Juliansyah. Biro Bungo

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Sebanyak 47 mahasiswa Fakultas Kesehatan Institut Administrasi dan Kesehatan Setih Setio (IAKSS) Muara Bungo mengikuti praktik klinik keperawatan jiwa di Rumah Sakit Jiwa Daerah Provinsi Jambi.

Kegiatan ditandai dengan pelepasan secara resmi oleh Rektor IAKSS Dr. H. Abu Bakar, M.Si, berlangsung di lapangan kampus A IAKSS Setih Setio, Sabtu (28/1/2023).

Dalam arahannya, Dr H Abu Bakar, menyampaikan selamat mengikuti praktik keperawatan jiwa kepada mahasiswa Fakultas Kesehatan IAKSS Muara Bungo, di RS Jiwa Jambi, yang dilaksanakan dari tanggal 30 Januari-18 Februari mendatang.

Baca Juga :  Mayjen TNI Jhonny Djamaris Temu Kangen Anggota MBAT Muara Bungo

Kegiatan ini merupakan program tahunan Diploma III Keperawatan Fakultas Kesehatan yang telah tertuang dalam Kalender Akademik.

Ia berharap mahasiswa dapat mengikuti praktik ini dengan baik serta menerapkan pengetahuan dan keterampilan yang telah diperoleh di kampus.

“Yang paling penting bisa diaplikasikan secara langsung kepada pasien saat praktik klinik keperawatan jiwa di Rumah Sakit Jiwa Jambi,” ujarnya.

Baca Juga :  Tingkatkan Keimanan, H Mahsuri Ajak Masyarakat Subuh Berjamaah

Abu Bakar berpesan kepada mahasiswa, selama melaksanakan praktik, mahasiswa dituntut harus benar-benar lebih disiplin dan fokus pada kegiatan yang dihadapi, serta mentaati semua aturan yang berlaku di rumah sakit tempat praktik.

“Tidak kalah penting jaga nama baik diri dan Institusi, Institut Adminitrasi dan Kesehatan Setih Setio Muara Bungo,” cetus Abu Bakar. (Jul)