“Dengan ditanamnya beberapa batang pohon ini, besar harapan agar pihak sekolah untuk merawat seluruh pohon yang sudah di tanam. Terutama kepada para siswa di sekolah diajarkan merawat pohon yang sudab ditanam, seperti menyiramnya setiap hari agar tetap terjaga dan hidup layaknya pohon yang lain,” tutupnya.
Sementara, Ade Susanti, S.Pd, Guru Kelas 4 di SD 58, Desa Tanjung Pucuk Jambi, Ia sangat senang dan berterima kasih kepada WWF Indonesia ini, selain membantu mensosialisasi tentang hutan secara ilmiah, mereka bantu secara pohon aneka buah untuk di halaman sekolah.
“Sekali lagi, kami sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh, WWF ini. Kemarin kami sudah mendapat Ilmu terkait lingkungan hutan bebas dari ganguan, sekarang mereka kembali menyetahkan pohon aneka buah-buahan kepada sekolah, ini sangat luar biasa,” pungkasnya. (nwr/asa)