SIDAKPOST.ID, BUNGO – Kunjungan kerja ke Bungo, Wakil Gubernur Jambi Drs. H. Abdullah Sani, meninjau proses pembelajaran tatap muka di sejumlah sekolah, Jumat (12/11/2021).
Peninjauan itu, didampingi oleh Wakil Bupati Bungo, H Safrudin Dwi Aprianto, Karo Kesramas Ahmat Bestari dan Sahli Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan Sri Argunaini.
Adapun sekolah yang ditinjau Wagub yaitu SMAN 1 Bungo, dilanjutkan ke SMAN 2 Bungo dan terakhir meninjau proses pembelajaran di SMKN 1 Bungo.
Wagub Jambi Abdulah Sani mengatakan, kedatangannya ingin melihat sejauh mana arahan-arahan dari pemerintah, dilaksanakan pada proses pembelajaran tatap muka yang dilaksanakan di tengah wabah covid-19 di Kabupaten Muaro Bungo.
“Alhamdulillah SMAN 1, SMAN 2 dan SMKN 1 Bungo telah melaksanakan arahan-arahan dari pemerintah,” ujar Wagub.
Wagub juga menghimbau kepada guru dan siswa-siswi yang sedang belajar secara tatap muka, agar tetap selalu waspada walaupun Covid-19 telah mulai berkurang.
“Tetap waspada dan untuk kendala yang terjadi silahkan laporkan. Mari kita selesaikan bersama untuk kemajuan pendidikan di Provinsi Jambi,”pungkas Wagub (zek)