Tebo  

Wabup Tebo Syahlan , Sambut Kedatangan Jama’ah Haji Kloter 26

SIDAKPOST.ID, TEBO – Wakil Bupati Tebo Syahlan Arfan sambut kedatangan 61 orang Jama’ah Haji kloter 26 kabupaten Tebo di Masjid Agung Al-Ittihad, Kamis (12/9/2019)

Wabub Tebo Syahlan Arfan dalam sambutannya mendoakan sekembalinya dari tanah suci parah jama’ah haji yang baru tiba di kabupaten Tebo menjadi haji yang mabrur.

Pemkab Tebo secara resmi menyerahkan para jama’ah kepada keluarganya masing-masing. Semoga jama’ah dapat menjadi panutan, dan teladan di tengah lingkungan sekitarnya.

“Atas nama jajaran Pemkab Tebo, pada kesempstan ini menyampaikan turut berbelasungkawa , atas wafatnya Presiden RI ke 3 BJ Habibie,. ” pungkas Waup Tebo.

Baca Juga :  Korban Kebakaran di Tebo, Terima Bantuan Sembako dari Polsek

Sementara Plt Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Tebo, Drs H, M, Sawi mengatakan, jama’ah haji Tebo dari kloter 26 kembali ke Kabupaten Tebo lengkap dengan 61 orang Jama’ah haji setelah sebelumnya transit di asrama haji Kota Baru Jambi.

“Dari Total 236 jama’ah Haji dari Kabupaten Tebo, dua diantara nya meninggal dunia dari kloter 27, Jama’ah Haji yang meninggal saat menjalankan ibadah haji atas nama Tarmono dari Kecamatan Rimbo Ulu dan Jazminar dari Kecamatan Sumay. Sedangkan satu orang Jama’ah haji sakit dan masih dirawat di tanah suci mekkah, ” terang Drs H, M, Sawi.

Baca Juga :  Bappeda Tebo Apresiasi Taman Wisata Air Kepungo Lake

Tampak hadir dalam penyambutan Jama’ah Haji Kloter 26 Tebo ini Unsur Porkopinda, Plt Sekda Tebo, Para Staf Ahli Bupati dan Asisten Sekda Tebo, Kepala OPD, Perwakilan Ketua MUI, Kepala lembaga Adat Melayu Tebo, TokohAgama, Tokoh adat dan Masyarakat Tebo. ( nwr/asa)