SIDAKPOST.ID, BUNGO – Wakil Bupati Bungo H Safrudin Dwi Apriyanto secara simbolis menyerahkan Bantuan Langsung Tunai (BLT-DD) tahap III Dusun Karya Harapan Mukti dan Bansos BKAD Kecamatan Pelepat Ilir Kabupaten Bungo, Rabu (8/7/2020).
Penyerahan Bantuan dilakukan di gedung serba guna Dusun Karya Harapan Mukti, turut di hadiri Ketua GOW Kabupaten Bungo, Hj Nining Wilasari Apri.
Ketua DPRD Bungo, Kadis PMD, Camat Pelepat ilir, Rio Dusun Karya Harapan Mukti serta masyarakat penerima bantuan.
“Hari ini kita menghadiri kegiatan penyerahan Bantuan dari program eks PNPM kecamatan pelepat ilir sekaligus penyerahan Bantuan Langsung Tunai (BLT-DD) tahap III Dusun Karya Harapan Mukti,” ungkap Wabup Apri.
Dalam penyalurannya, Apri sangat berharap dalam suasana covid-19 ini, bantuan yang diserahkan dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baik oleh masyarakat yang menerimanya.
“Bantuan BKAD eks PNPM kecamatan pelepat ilir yang diserahkan hari ini berupa paket sembako kepada lebih kurang 700 orang dan dikelola melalui koperasi simpan pinjam perempuan,” katanya. Sekaligus BLT-DD Tahap III dusun karya harapan mukti bagi 56 Kepala keluarga yang terdampak covid-19,”ungkap nya.
Disamping itu, Apri juga mengajak pemerintah dusun terus mendorong masyarakat nya berpartisipasi dalam mengembangkan potensi yang ada, untuk menunjang peningkatan ekonomi masyarakat.
“Insya allah kita dari pemkab bungo, ketika ada ide dan gagasan bagus kita siap membantu, karena muara nya tidak lain bermanfaat bagi masyarakat,” cetus Wabup Apri. (jul)