SIDAKPOST.ID, BUNGO – Pemerintah Kabupaten Bungo terus melakukan penyaluran Bantuan sosial (Bansos) bagi masyarakat yang terdampak covid-19.
Seperti hal nya penyaluran Bantuan di kelurahan Bungo taman agung, Kecamatan Bathin III, yang di serahkan secara simbolis oleh Wakil Bupati Bungo H Safrudin Dwi Apriyanto, Jumat (10/7/2020).
Dalam sambutannya, Wabup Apri mengatakan dalam hal penanganan Covid-19 yang tengah merebak ini, Pemerintah terus melakukan kebijakan dengan berbagai aspek, salah satu nya memberikan Jaring Pengaman Sosial (JPS) bagi masyarakat.
“Itu sebabnya, pemerintah pusat Provinsi Jambi dan Kabupaten semuanya terus bersinergi untuk memberikan program bagi masyarakat terdampak covid-19,”katanya.
Dikatakan Apri, bantuan ini bersumber dari Belanja Tidak Terduga (BTT) APBD Kabupaten Bungo. Bantuan ini secara bertahap akan dibagikan kepada warga yang berhak menerima.
Di 17 Kecamatan dalam 141 Dusun dan 12 Kelurahan, dengan jumlah keseluruhan penerima sebanyak 25.735 Kepala Keluarga (KK).
“Mudah-mudahan ini membantu masyarakat, khusus nya yang terdampak covid-19 secara ekonomi. Semoga bantuan ini bisa dapat meringankan beban sebagian kecil masyarakat kita sekalian” ungkapnya. (jul)