Tim Koalisi SZ-Erick, Kemenangan Paslon Kita Harga Mati

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Kemenangan SZ-Erick semakin didepan mata, karena tim Partai Koalisi akan bekerja keras di pilkada 9 Desember 2020 supaya Paslon SZ-Erick menang.

Ketua Partai Koalisi SZ-Erick, Saiful Bahri secara tegas dalam acara pengukuhan tim koalisi mengatakan, kemenangan SZ-Erick harga mati. Untuk meraih hal itu, tentu kerja keras partai koalisi secara bersama-sama akan diperkuat.

“Kami yakin SZ-Erick akan menang di pilkada Bungo 9 Desember mendatang. Karena keseriusan dan kerja keras dari seluruh tim partai koalisi akan melawan pertahana. Kita siap karamkan mereka,” ujarnya.

Baca Juga :  IKABSU Bungo Bertekad Menangkan SZ-Erick Nomor Satu

Bahkan kata Saiful, kemenangan berada di depan mata dengan pergerakan dari tim partai koalisi, tim pemenangan, tim sayap, dan tim keluarga harus bekerja keras dan bersatu untuk memenangkan SZ-Erick.

“Yuk kita bersatu dan bergerak supaya paslon kita SZ-Erick jadi Bupati dan wakil Bupati Bungo. Tentu kemenangan SZ-Erick merupakan kemenagan seluruh masyarakat Bungo untuk berbenah agar kebih baik lagi,”kata Saiful.

Sementara Direktur Utama pemenangan SZ-Erick, Syarkoni Syam secara gamlang juga menyampaikan, partai pengusung dan partai pendukung SZ-Erick partai yang tak muluk-muluk. Karena tujuan hanya satu menangkan SZ-Erick.

Baca Juga :  Cawabup Dr Erick Miris Melihat Insfratuktur Bungo

“Mereka (Hanura, PKB dan Perindo) merupakan partai yang tangguh dan ditambah lagi tiga partai pendukung (Partai Gelora, PSI dan PKPI). Saya sangat yakin, Insya Allah SZ-Erick menang,”kata Syarkoni.

Bahkan kata Syarkoni, perahu besar belum tentu menang dan tim SZ-Erick siap karamkan pertahana. Masyarakat juga sudah tak sabar lagi agar SZ-Erick menjadi Bupati dan wakil Bupati Bungo agar bisa membenah ke arah lebih baik dari segala hal,” cetus Syarkoni. (TMC-SZ-Erick)