SIDAKPOST.ID, TEBO – Hingga sampai saat sekarang ini yang namanya wabah Virus Corona atau pandemi Covid-19 belum juga lenyap alias musnah, Virus berbahaya ini masih terus mengancam manusia tak pandang bulu baik muda maupun tua, untuk menangkal penularannya seluruh komponen masyarakat harus sadar dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes).
Dengan kondisi seperti ini Aipda Dadan Juanda Bhabinkamtibmas (BKTM) Desa Giriwinangun dan Desa Rantau Kembang, membagikan masker gratis kepada warga pengguna jalan yang melintas di depan Mapolsek Rimbo Ilir, Kecamatan Rimbo Ilir Kabupaten Tebo
Bhabinkamtibmas Aipda Dadan Juanda dikonfirmasi mengatakan, ia membagikan masker gratis kepada warga pengguna jalan yang lewat di depan Polaek Rimbo Ilir, dalam rangka untuk pencegahan wabah Corona.
“Masker kita bagikan kepada warga untuk dipakai pada saat keluar rumah, guna melindungi diri dari penularan Virus Corona yang sampai saat ini belum juga hilang, ”ujar Aipda Dadan, Jumat (25/12/2020).
Pada kesempatan pembagian masker kepada warga ini, Aipda Dadan juga mensosialisasikan Perbub Tebo nomor 108 tahun 2020 tentang penerapan disiplin dan penegakkan hukum protokol kesehatan.
“Mari kita taati memakai masker saat keluar rumah, cuci tangan dengan sabun, tetap jaga jarak dan hindari kerumunan orang banyak, ” tutup Aipda Dadan. (asa)