Tak Pernah Tergerus Zaman, Babinsa Daryono Eksis Ikuti Halal Bihalal

Tampak Babinsa Koramil 07/Rimbo Bujang, Sertu Daryono hadiri halal bihalal, di Desa Giriwinangun. Foto : sidampost.id/Amir Said

SIDAKPOS.T.ID, TEBO – Tak pernah tergerus oleh kemajuan zaman sudah mengakar dan menjadi budaya atau tradisi umat muslim dimana saja berada, pada saat lebaran atau hari Raya Idul Fitri sejak dulu hingga saat ini tetap menggelar halal bihalal dengan tujuan saling bermaaf-maafan kepada sesama saudara, sahabat, famili handai tolan serta lainnya.

Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Sertu Daryono Koramil 416 – 07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bungo Tebo, menghadiri acara halal bihalal yang diselenggarakan oleh Pemuda Dusun Pulung Jatirejo Desa Giriwinangun Kecamatan Rimbo Ilir, Kabupaten Tebo, kemarin.

Tampak hadir pada halal bihalal ini Camat Rimbo Ilir Edi Sukarjo, anggota DPRD Tebo Hananto, Kades, Babinsa, perangkat desa, unsur pemuda serta undangan lainnya, penceramah KH Basri Asror.

Baca Juga :  KPK Minta Masyarakat Waspada "KPK Gadungan"

Babinsa Sertu Daryono menyebutkan, halal bihalal sudah menjadi tradisi Umat muslim setiap lebaran idul fitri, hal ini sangatlah positif karena dengan melaksanakan halal bihalal dapat saling memaafkan dengan sesama muslim.

Baca Juga :  Tanggapi Keluhan Warga Terkait Jalan, Bupati Tanjab Barat Lakukan Pertemuan dengan BPJN Jambi

Tak kalah pentingnya, halal bihalal juga untuk lebih memperkokoh ikatan kekeluargaan dan jalinan silaturahmi yang sudah berlangsung dengan baik.

“Pada intinya halal bihalal harus terus dipertahankan dan dilaksanakan dalam upaya untuk merajut tali persaudaraan, akhirul islam minal aidin wal faizin mohon maaf lahir dan bathin,”ucap Sertu Daryono. (asa)