Tak Pernah Kendor, Babinsa Sutiyono Edukasi Warga Terapkan Prokes

SIDAKPOST.ID, TEBO – Babinsa Serka Sutiyono Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute tak pernah kendor dan tak pernah bosan terus gencar mensosialisasikan serta mengingatkan kepada masyarakat, diwilayah binaanya Desa Tegal Arum Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo.

Baca Juga :  Pembangunan Masih Terus Dikerjakan, Dansatgas Cek Kualitas

“Jangan lalai memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, hindari kerumunan dan biasakan hidup bersih dan sehat,” kata Serka Sutiyono, Rabu (18/08/2021).

Serka Sutiyono juga menuturkan, dirinya sering anjangsana door to door ke rumah warga, hingga menyisir tempat keramaian guna mendisiplinkan warga patuh terhadap prorokol kesehatan.

Baca Juga :  Walau Jauh Dimata Dekat Dihati, Alumni Jambi 06 Polres Tebo Gelar Bukber

“Kita berharap masyarakat terus menumbuhkan kesadaran untuk menerapkan protokol kesehatan, agar terhindar dari Covid-19 ini,” tutupnya. (asa)