Sinergitas TNI – Polri & Pemdes, Patroli Cegah Kebakaran Hutan dan Lahan

SIDAKPOST.ID, TEBO – Sinergitas TNI – Polri dan Pemerintah Desa maupun Kelurahan dalam rangka mencegah secera dini terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) terus gencar dilakukan, melalui sosialisasi kepada masyarakat atau himbauan baik melalui media juga spanduk maupun baner.

Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Serma Indra Gunawan dari Koramil 416 – 07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute, bersama Bhabinkamtibmas Aipda Syamsul Ma’arif Polsek Rimbo Bujang Polres Tebo dan Kepala Desa Perintis Sarmidi, menggelar sosialisasi sekaligus berpatroli guna mencegah karhutla.

Tiga Pilar di pemerintahan desa Babinsa Serma Indra Gunawan,
Bhabinkamtibmas Aipda Syamsul Ma’arif dan Kades Sarmidi kembali menggelar Patroli karhutla. Bertempat di jalanl 06 unit 1 Desa Perintis Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo.

Baca Juga :  Cegah Covid-19, Satgas Sosialisasi dan Bagikan Masker kepada Murid SD

Babinsa Serma Indra Gunawan dikonfirmasi mengatakan, dirinya bersama Bhabinkamtibmas dan Kades Perintis kembali melakukan Patroli bersama untuk mengantisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan.

“ Masyarakat diminta agar tidak membuka lahan untuk kebun dengan cara membakar, jangan membuang Puntung Rokok disampah kering karena dapat berakibat fatal terjadinya kebakaran lingkungan yang meluas, ” Imbau Serma Indra Gunawan.

Baca Juga :  Serma Suraji Ajak Poktan Bertani Profesional, Agar Panennya Memadai

Kades Perintis Sarmidi, mengucapkan terima kasih kepada Babinsa dan Bhabinkamtibmas, yang selama ini bersinergi dengan Pemerintah Desa Perintis dalam mensukseskan program pemerintah, terutama dalam prorgram kamtibmas.

” Terima kasih kepada bapak Babinsa dan bapak Bhabinkamtibmas yang selama ini bersinergi dengan Pemdes Perintis, diharapkan kemitraan ini terus berlanjut dimasa mendatang, ” Ucap Kades Sarmidi.