Sinergitas TNI-Polri Bagikan Takjil Kepada Masyarakat

Momen Kebersamaan Kapolres Bungo AKBP Natalena Eko Cahyono bersama Kasdim 0416/Bute dalam pembagian takjil kepada masyarakat. Foto : Sari

SIDAKPOST.ID, BUNGO  – Dalam rangka mempererat sinergitas antara TNI dan Polri serta menebar kebaikan di bulan suci Ramadhan, Kodim 0416/Bute dan Polres Bungo menggelar aksi sosial dengan membagikan takjil gratis kepada masyarakat.

Kegiatan ini dilaksanakan di depan Makodim 0416/Bute, Jl. Perwira No. 1, Kelurahan Bungo Barat, Kecamatan Pasar Muara Bungo, Kabupaten Bungo, Kamis (27/03/2025).

Kapolres Bungo, Kabag OPS Polres, Kasdim dan perwira staf kodim 0416/Bute dan ibu Persit usai pembangunan takjil kepada masyarakat 

Menurut Kasdim 0416/Bute, Mayor Inf M. Tony Wijaya, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI dan Polri kepada masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa.

Baca Juga :  Peduli Lingkungan, Polisi Bersihkan Sampah di Kota Muara Bungo

“Melalui kegiatan berbagi takjil ini, kami ingin menunjukkan bahwa sinergitas TNI-Polri tidak hanya dalam menjaga keamanan, tetapi juga dalam berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, terutama di bulan penuh berkah ini,” ujar Kasdim.

Baca Juga :  Operasi Zebra 2022 Dimulai, Siap-siap 7 Pelanggar Ini Ditindak

Kapolres Bungo, AKBP Natalena Eko Cahyono, S.Kom, menambahkan bahwa aksi sosial ini juga bertujuan untuk memperkuat hubungan antara TNI-Polri dan masyarakat.

“Dengan kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Bungo,” tutup Natalena. (adv/Sri)