Sertu Wianto Koramil 416-07, Ajak Generasi Lestarikan Budaya Nusantara

Babinsa Sertu Wianto komsos dengan Pengurus Kesenian Reog Bawono Langeng, di Desa Giripurno Rimbo Ilir. Kamis (1/12). Foto : sidalpost.id/Amir. Biro Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Sebagai generasi muda anak bangsa punya tanggung jawab untuk menggali dan menumbuh kembangkan serta melestarikan kebudayaan nasional, yaitu kesenian daerah atau kesenian tradisional dari Sabang sampai Marauke peninggalan leluhur bangsa Indonesia.

Dengan melestarikan kesenian tradisional nusantara selain untuk memperkaya khasanah kebudayaan nasional, juga sekaligus menangkal masuknya kebudayaan asing yang tidak sesuai dengan norma-norma kehidupan bangsa Indonesia.

Hal tersebut disampaikan oleh Babinsa Sertu Wianto Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute saat menyambangi dan komsos dengan Pengurus Kesenian tradisional Reog Bawono langeng, bertempat di Jalan
Aru RT 10 RW 01 Desa Giripurno Kecamatan Rimbo Ilir Kabupaten Tebo, Kamis (01/12/2022).

Baca Juga :  Tangis Haru Bu Esi, Saat Danrem dan Wabup Merangin Mendatangi Rumahnya

Sertu Wianto juga menuturkan, kesenian tradisional nusantara atau kesenian daerah diantaranya seperti kesenian Reog Ponorogo berasal dari Kabupaten Ponorogo di Jawa Timur yang ada di Kabupaten Tebo perlu di dilestarikan, juga kesenian daerah Jambi dan kesenian daerah lainnya yang ada di Tebo-Jambi perlu dijaga kelestariannya.

“Dengan melestarikan kesenian tradisional atau kesenian daerah nusantara, berarti kita ikut memperkaya khasanah kebudayaan nasional di negeri ini,” ujar Babinsa Wianto.

Baca Juga :  Pilkada Bungo, Pasangan SZ-Erick Kembali Dapat Dukungan Parpol

Pujud, Ketua Kesenian Reog Bawono langeng Giripurno didampingi Ketua RT Sumarno mengatakan, bahwa Kesenian Reog Bawono langeng sebagai hiburan segar pertunjukan rakyat, sering tampil pada pesta hajatan warga maupun tampil pada hari-hari besar nasional.

” Terima kasih kepada bapak Babinsa atas kunjungannya, mari terus kita lestarikan kesenian daerah nusantara agar tidak tergerus kemajuan zaman, ” pungkas Pujud. (asa)