SIDAKPOST.ID, TEBO – Kendatipun dilaksanakan dengan cukup sederhana dan mempedomani protokol kesehatan, peringatan HUT Desa Perintis ke 46 ditengah pandemi yang belum berakhir berlangsung dengan penuh suasana haru dan mencair.
Pasalnya HUT Perintis ini dihadiri oleh anggota DPR Provinsi Ir Mesran warga Perintis, anggota DPRD Tebo H Ngatiran warga Perintis dan Hj Sumiyati juga warga Perintis, Senin (13/12/2021).
Sekain itu, tampak hadir Camat Rimbo Bujang M.Syarif, Kades Perintis Sarmidi, Bhabinkamtibmas Aipda Syamsul Ma’arif, Babinsa, para Kades se Rimbo Bujang, tokoh masyarakat, tokoh Agama, tokoh Adat, tokoh Pemuda dan undangan lainnya.
Rangkaian acara HUT yang sederhana ini dilakukan pemotongan nasi tumpeng, serta dilanjutkan dengan doa bersama serta istighosah, dengan permohonan doa srmoga Desa Perintis dijauhkan dari mara bahaya atau bala bencana.
Babinsa Serma Indra Gunawan Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bungo Tebo mengatakan, bahwa HUT Desa Perintis ke 46 dilaksanakan dengan sangat sederhana menerapkan prokes.
“Dirgahayu Desa Perintis yang ke 46,
semoga Desa Perintis Gemah Ripah Loh Jenawi Tata Tentrem Kerta Raharja, Baldatun Thayyibatun Wa Rabbun Ghafur,”ucap Serma Indra. (asa)