SIDAKPOST.ID, TEBO – Jelang pelaksanaan pemilu 14 Februari 2024, anggota Linmas harus meningkatkan kinerja dan bersinergi dengan lintas sektoral dalam rangka mensukseskan pemilu serentak pileg dan pilpres yang sudah diambang pintu.
Anggota Linmas harus mempersiapkan diri secara profesional, karena akan melaksanakan tugas mulia pesta demokrasi di TPS – TPS dimana ia ditugaskan pada 14 Februari 2024 mendatang.
Para anggota Linmas atau anggota satlinmas, agar mampu menjalankan dengan baik tugasnya sebagai ujung tombak keamanan, ketentraman dan ketertiban masyarakat di lingkungan masing-masing.
Hal tersebut disampaikan oleh Babinsa Serka Rex Harmodi Koramil 416-07/ Rimbo Bujang saat komsos dengan anggota Linmas, bertempat di Desa Pulung Rejo Kecamatan Rimbo Ilir Kabupaten Tebo, Jumat (2/02/2024).
Serka Rex Harmodi juga mengatakan, kegiatan komsos bersama anggota Linmas melakukan evaluasi dan menyamakan persepsi, dalam pelaksanaan tugas di bidang perlindungan masyarakat dan mengidentifikasi permasalahan yang mungkin muncul dalam pelaksanaan tugas, serta persiapan dalam menghadapi Pemilu 2024.
“Diharapkan dengan adanya kegiatan komsos ini bisa menciptakan sinergitas dan kerja sama yang baik, sehingga dalam pelaksanaan tugas di bidang perlindungan masyarakat dapat berjalan sebagaimana mestinya, ” harapnya.
Anggota Linmas Joko menyebutkan, pihaknya sangat senang adanya komsos dan pembinaan dari Babinsa, dengan adanya pencerahan dari Babinsa manjadi ilmu yang berharga bagi anggota Linmas di Pulung Rejo ini.
” Terima kasih kepada bapak Babinsa, yang selama ini sudah sering memberikan pembinaan kepada anggota Linmas di desa ini, ” tutupnya. (asa)