SIDAKPOST.ID, BUNGO – Pekerjaan sasaran fisik renovasi Mushola Al-Anwar terus digenjot, terlihat anggota Kodim 0416/Bungo Tebo yang terlibat serbuan teritorial TNI saat ini sudah memasuki tahap pemasangan plafon Mushola Al-Anwar yang berada di Desa Rantau Ikil Kecamatan Jujuhan, Minggu (22/5/2022).
Sertu Dede Rimat menyebutkan, proses pemasangan plafon rehab Musholla ini terus digenjot. Dalam pengerjaan bukan daja dari prajurit Koramil 416-02/Tanah Tumbuh saja, tapi juga dibantu warga sekitar.
“Proses pemasangan ini dikerjakan bersama sama anggota Babinsa Koramil bersama warga yang mengerti serta ahli dalam rangka dan pemasangan Plafon, agar nantinya Mushola Al-Anwar itu terlihat lebih indah dan rapi,” katanya.
Dikatakan, kegiatan serbuan teritorial ini bukan saja TNI yang berjibaku bekerja, namun peran aktif masyarakat sangat menentukan suksesnya program yang dangat membantu masyarakat sekitar.
“Semoga dalam pengerjaan pembuatan rangka dan pemasangan plafon ini kami diberi kemudahan dan kelancaran sehingga Mushola ini kelihatan lebih indah nantinya,” tutupnya. (zek)