Bungo  

Selama Menjabat, Ini Yang Sudah Dilakukan Jumiwan Aguza, S.M., M.M

Jumiwan Aguza, SM. MM

Sedangkan untuk tahun berjalan 2024 ini Jumiwan Aguza sudah memperjuangkan 25 pembangunan. Mulai dari pembangunan drainase di dusun Candi, jalan setempat di dusun Empelu, rehab pakar sekolah di dusun Candi, dan pembangunan drainase di BTN Lintas Asri.

Kemudian juga ada bantuan pembuatan kolam ikan dan bantuan pakan ikan untuk kelompok tani dusun Talang Pantai, pembuatan drainase di Candika, jalan rabat beton di dusun Sungai Mengkuang, rehab sekolah di Candika dan Air Gemuruh.

Selain itu juga ada pembangunan tribun mini di dusun Danau, Rantau Ikil, dan Tenam. Ada juga pembangunan pagar lapangan sepak bola di dusun Tuo Limbur, Tanjung Belit, dan Pulau Jelmu. Pembangunan gedung serbaguna di dusun Tebat.

Baca Juga :  Peringati HPN 2022, Bupati Bungo :  Peranan Penting Media di Tengah Pandemi

Ada juga pembangunan pagar puskesmas Pasar Muara Bungo, pengadaan ternak sapi di Jujuhan, pengadaan bibit ikan dan pakan di Bathin II Babeko, pembangunan parkir dan interior kantor Bapeda, dan pembangunan pagar sekolah di Pulau Batu.

Baca Juga :  Kisruh Antar Dusun di Bungo Selesai Secara Adat

Terakhir, pengecoran bahu jalan dan drainase di Candika, pembangunan tribun mini volly di dusun Peninjau serta pengecoran bahu jalan di perumahan Villa Bukit Harapan di belakang terminal SKB Kecamatan Bathin III. (Jul)