Sambangi Pasar Sarimulya, Sertu Heri Suseno Pantau Harga Sembako

Babinsa Sertu Heri Suseno tampak sedang berdialog, dengan pedagang di Pasar Sarimulya. Foto : sidakpost.id/Amir. Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Babinsa Sertu Heri Suseno Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute menyambangi sekaligus memantau harga sembako, bertempat di Pasar Kalangan Desa Sarimulya Kecamatan Rimbo Ilir Kabupaten Tebo, Rabu (01/05/2024).

Sertu Heri Suseno selain memantau harga sembako terkini di Pasar Sarimulya ini, juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada para pedagang dan pengunjung yang ada di Pasar Sarimulya.

Warga atau pengunjung pasar Sarimulya agar selalu waspada adanya tindak pidana kejahatan seperti adanya aksi copet, jambret, pencurian sepeda motor, peredaran uang palsu dan modus penipuan.

Baca Juga :  Selain Jurnalis, Iman Punya Keterampilan Merakit Drum Band

” Saat ini harga sembako di Pasar Kalangan Desa Sarimulya masih stabil tidak ada kenaikan harga sembako yang signifikan, sedangkan kamtibmas aman kondusif,” ungkap Heri Suseno.

Baca Juga :  Seluruh Korban Kecelakaan Bus Pariwisata yang Terguling di Ciater Subang Mendapat Santunan Jasa Raharja

Sementara itu, pedagang Sembako Edi Gunarto mengucapkan terima kasih kepada Babinsa yang sudah memberikan pencerahan, terkait perlu waspada adanya aksi tindak kejahatan kapan dan dimana saja.

“Selama ini Babinsa sudah mengingatkan kami para pedagang, untuk waspada dan menjaga kamtibmas, ” pungkasnya. (asa)