Tujuannya adalah untuk membiasakan anak-anak dan siswa-siswi untuk disiplin bangun subuh dan disiplin beribadah sejak dini.
Selain itu juga agar ada keseimbangan, walaupun di sekolah umum dan tidak di pesantren untuk menjadikan anak-anak/siswa-siswi yang berakhlak dan santun.
“Tujuannya, kami ingin agar anak-anak meski sekolah di SMA dan SMK tapi berkarakter pesantren, mereka disiplin beribadah, disiplin bangun subuh. Kita harap anak-anak membiasakan diri disiplin seperti di pesantren,” harap Gubernur Al Haris.
“Jadi kami keliling ke semua kabupaten/kota, tujuan kami adalah untuk membantu anak-anak, kalau bantuan pemda itu bentuknya adalah sepatu, baju dan ada perlengkapan sekolah, kalau ini uang tunai yang diberikan. Dan hari ini juga kita berikan santunan kepada anak yatim,” pungkas Gubernur Al Haris. (zek)