Safari Ramadhan : Bupati Tebo Bantu Sembako dan Perlengkapan Sholat, Serta CSR RP 5.000.000

Plt Sekda Tebo Sindi saat mewakili Bupati Tebo, menyerahkan bantuan kepada masyarakat desa kandang. Foto : Lalu

SIDAKPOST.ID, TEBO – Bupati Tebo diwakili Plt Sekda Tebo Dr Sindi,SH.MH didampingi Peltu Asisten Administrasi Umum A3 Zainudin Abas, beserta kepala OPD dan unsur Forkompinda Tebo melaksanakan Syafari Ramadhan 1446 Hijriyah, bertempat di Desa Kandang Kecamatan Tebo Tengah Kabupaten Tebo, Senin malam (10/03/2925).

Plt Sekda Tebo Sindi menyampaikan sambutan Bupati Tebo Agus Rubiyanto kepada seluruh masyarakat Kabupaten Tebo khususnya masyarakat Desa Kandang Kecamatan Tebo Tengah, Bupati Tebo mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa bulan suci Ramadhan 1446 Hijriyah 2025 Masehi serta mohon maaf lahir dan bathin.

Dalam momen kesempatan ini mari secara bersama- sams mendukung Visi dan Misi Bupati Tebo dan Wakil Bupati Periode 2025 – 2030.

Baca Juga :  Pedagang Mengaku Memanfaatkan Momen Jalan Sehat Arinal

Bupati Tebo yakin dan berharap dengan visi dan misi serta peran serta masyarakat kabupaten Tebo, dalam mendukung Visi dan Misi Bupati Tebo menuju “Tebo Maju” dapat terealisasikan dan terwujud.

Baca Juga :  Hadiri Pelantikan Kades, Ini Harapan Ketua DPRD Muaro Jambi

“Mari kita jaga kesehatan agar kita bisa tetap menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan tahun ini, semoga Allah SWT melindungi dan merahmati kita semuanya,” ungkap Plt Sekda, Sindi.

Rangkaian acara dilanjutkan Rombongan Plt Sekda Tebo beserta unsur forkompinda, menyerahkan paket bantuan sembako kepada para lansia, Perlengkapan Sholat dan dana CSR RP. 5.000.000 kepada pengurus Masjid Desa. (adl)