SIDAKPOST.ID, BUNGO – Momen safari Ramadhan di masjid Nurul Huda II dusun Rantau Panjang, kecamatan Jujuhan, CSR dan bantuan hibah langsung diberikan.
Pemberian bantuan hibah sekaligus CSR tersebut diberikan oleh Bupati H Mashuri, bersama Wakil Kepala Cabang, Bank 9 Jambi Cabang Muara Bungo Ari Masrianto.
Selain dipimpin Bupati, Safari Ramadhan didampingi Sekretaris Daerah Drs Mursidi, Asisten I, Forkopimda, Kepala OPD, kakan Kemenag, Ketua Baznas Bungo serta yang lainnya, Kamis (21/3/2024).
Bupati Mashuri, mengatakan kegiatan Safari Ramadhan ini bertujuan untuk menjalin tali silahturahmi Pemerintah Kabupaten Bungo bersama masyarakat.
Pada kesempatan itu, Bupati Mashuri juga menyampaikan beberapa hal diantaranya, bahwa puasa tahun ini merupakan tahun terakhir jabatannya sebagai Bupati Bungo.
Oleh karenanya, Mashuri menyampaikan permohonan maaf segala khilaf dan kekurangan selama menjabat amanah sebagai Bupati Bungo.
Tak sampai disitu, Bupati Bungo itu juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat turut mensukseskan pesta demokrasi pemilu serentak 2024 yang sukses.
” Mari kembali kita rajut kebersamaan pasca Pemilu ini. alhamdulillah pesta demokrasi di Kabupaten Bungo dapat berjalan dengan aman dan lancar,” ungkapnya.
Diakhir kegiatan safari Ramadhan Mashuri menyerahkan bantuan hibah Pemerintah Kabupaten Bungo dengan total Rp.10 Juta dan Karpet sajadah Masjid.
Kemudian, dilanjutkan penyerahan bantuan CSR Bank 9 Jambi Cabang Muara Bungo untuk Masjid Nurul Huda II Dusun Rantau Panjang, sebesar Rp.10 Juta.
Bantuan CSR ini di serahkan langsung oleh Wakil Kepala Cabang Bank 9 Jambi Cabang Muara Bungo, Ari Masrianto kepada pengurus Masjid.