Riwan : Usaha Kreatif Produksi Baju Kaos Bangkitkan UMKM

SIDAKPOST.ID, TANJABBAR – Riwan Gahardika, S.sn membuat usaha kreatif produksi baju kaos, celana sarung dan lain sebagainya pada wilayah Kuala Tungkal, Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

Usaha kreatifitas pemuda Tanjabbarat ini, diberi nama yaitu Bajau. Saat dikonfirmasi oleh awak media, Rabu, (16/02/2022).

Riwan menyebutkan, penamaan Bajau sebagai simbol usaha produk baju kaos, celana sarung dan tas kecil sebagai usaha agar membalikkan konotasi negatif menjadi positif nama bajau di tengah masyarakat di Kabupaten Tanjabbarat.

Baca Juga :  Puluhan Produk Kadaluarsa Beredar di Hypermart Muara Bungo

“Kita sama sama tahu konotasi Bajau di Tungkal sangat negatif. Oleh pemda diubah dengan sebutan suku Duano, akan tetapi masih tetap asing di masyarakat,”katanya.

Menurut Riwan, bukan nama bajau yang harus diubah tetapi konotasi negatif tadi menjadi positif.

“Di samping Bajau sebagai brending produk karena telah melekat oleh masyarakat Kuala Tungkal, juga sebagai mengubah konotasi negatif ketika stigma nama bajau. Itu yang harus diganti,”kata Riwan.

Baca Juga :  Mantapkan Persiapan MTQ, Babinsa 06 Gembleng Pasukan Paskibraka

Riwan juga menambahkan, usaha Bajau berdiri sejak tahun 2018 lalu tetapi belum produktif. Sejak tahun 2021 lalu barulah produktif usahanya.

Dengan upaya yang dilakukan sebagai bentuk membuka peluang kerja bergerak pada wilayah UMKM. Seperti membatik. Menurutnya, terdapat pada corak celana sarung yang di produksi.

“Saya berharap agar Pemerintah Daerah dapat membantu mengembangkan usaha ini mampu membuka peluang kerja bagi masyarakat,”tukasnya. (str)