Ribuan Warga Tebo Ikuti Takbir Keliling Di Rimbo Bujang

SIDAKPOST.ID, TEBO – Ribuan umat muslim menggunakan kendaraan roda empat dan roda dua, mengikuti takbir keliling yang di Pusatkan di Kelurahan Wirotho Agung, Kecamatan Rimbo Bujang, Sabtu malam (24/6).

Keunikan peserta pawai takbir keliling kali ini, terlihat banyaknya mobil hiasan yang begitu semarak dalam menyambut hari kemenangan hari raya Idul Fitri 1438 Hijriah.

Baca Juga :  Pramuka Rimbo Ilir Gelar Aksi Sosial, Galang Dana Peduli Adik Frincha

Pantaun sidakpost.id dilapangan, tampak aparat Polri dan dibantu oleh personil TNI berjaga dalam rangka mengamankan kelangsungan takbir keliling yang di pusatkan di Kelurahan Wirotho Agung, Rimbo Bujang.

Kabag Ops Polres Tebo, Kompol Jalaluddin, didampingi Kapolsek Rimbo Bujang AKP, Sarehat. SH mengatakan, selama kegiatan takbir keliling berlangsung semuanya berjalan dengan lancar aman dan kondusif.

Baca Juga :  Mengingat Sejarah, Ribuan Masyarakat Bungo Antusias Nobar Film G.30 S/PKI

“Terima kasih kepada seluruh personil yang telah melaksanakan kegiatan pengamanan dengan baik sesuai rencana, sehingga acara takbiran ini berjalan dengan baik,”pungkasnya. (asa)