SIDAKPOST.ID, BUNGO – Untuk petugas kebersihan yang lebih dikenal pasukan oranye, yang terus berjibaku bekerja siang dan malam tak luput dari perhatian orang nomor satu di kabupaten Bungo.
Betapa tidak, menjelang lebaran idul Fitri Mashuri membagikan langsung paket ke seluruh petugas kebersihan di rumah dinas Bupati Bungo, Kamis (13)4/2023).
Dimana pembagian ratusan paket sembako untuk petugas kebersihan itu tak lepas dari usaha dan kerja keras, serta perhatian khusus dari dinas terkait yakni linkungan hidup (LH) Kabupaten Bungo.
“Kami selalu peduli dengan kepada bapak ibu petugas kebersihan yang siang dan malam berjibaku membersihkan wilayah kota Muara Bungo. Berkat kerja keras dan telat yang kuat dari bapak ibu, Bungo lagi meraih piala Adipura,” ujar Bupati Bungo dunia periode ini.
Mashuri juga menjelaskan, semua bentuk dan wujud rasa syukur dan terima kasih atas kerja keras dari petugas kebersihan. Semoga dengan paket sembako ini bisa meringankan beban keluarga bapak ibu.
“Selaku Bupati, saya terus berusaha agar semua petugas kebersihan di kabupaten Bungo, benar-benar mendapat perhatian serius dari dinas terkait. Karena tanpa dia Bungo tidak akan bisa meraih piala Adipura tersebut,” ungkap Mashuri.
Selain Bupati, pembagian paket sembako juga dihadiri oleh wakil Bupati Bungo H Safrudin Dwi Aprianto. Turut didampingi oleh Ketua TP PKK, staf Ahli, Asisten, Kepala OPD, dan undangan lainnya. (Jul)