Presiden Jokowi : Gedung PTM Bungo Segera Diperbaiki

Tampak Jokowi menyapa warga pasar atas Muara Bungo sekaligus mengecek harga sembako. Foto : sidakpost.id/zakaria

SIDAKPOST.ID, BUNGO –  Jelang lebaran idul fitri 1445 H, Presiden RI Joko Widodo cek kondisi  Pasar Tradisional Modern (PTM), sekaligus memberikan bantuan keluarga penerima manfaat (PKM) dan bantuan uang tunai kepada pedagang.

Kunjungan kerja hari kedua Jokowi turun untuk mengecek langsung sejumlah harga sembako jelang lebaran idul Fitri. Sontak kedatangan presiden di pasar disambut histeris oleh pedagang dan masyarakat, Kamis (4/4/2024)

” Kenapa pedagang tidak mau berjualan di dalam gedung PTM karena tempatnya itu gelap dan juga masih banyak yang harus diperbaiki, sehingga pedagang betah untuk berjualan di dalam gedung PTM,” ungkap Presiden Jokowi kepada awak media.

Baca Juga :  Pemkab Bungo Serahkan 132 Sertifikat Tanah Pelaku UMKM

Ia juga menegaskan, bahwa gedung pasar tradisional modern segera diperbaiki agar masyarakat dan pedagang nyaman untuk berjualan di dalamnya. Bila semua sudah bagus pasti ramai di dalam.

” Saya sudah perintahkan Menteri PUPR untuk memperbaiki gedung PTM karena semua ini sangat dibutuhkan masyarakat. Jadi dengan kunjungan ke pasar ini bisa memberikan dampak positif bagi warga di Maura Bungo,” tegas Jokowi.

Baca Juga :  Saniatul Lativa Salurkan Kartu BPJS TK Gratis Kepada 1000 Warga Tebo

Bahkan kata Jokowi, untuk stabilitas harga sembako jelang lebaran idul Fitri semua di Jambi wilayah Barat sama termasuk yang dikunjungi pada hari ini pasar atas Muara Bungo, semua harga masih stabil.

” Kita berharap semua harga kebutuhan ini tetap stabil hingga lebaran nanti sehingga masyarakat tidak terlalu terbebani untuk memenuhi kebutuhan keluarga. Selama di Bungo saya lihat potensi potensi sangat banyak untuk memajukan daerah asalkan semua dikelola dengan baik,” tutupnya. (zek)