Polres Tebo Peringati Isra’ Mi’raj, Momen Personel Tingkatkan Keimanan

Suasana sambutan, pada peringatan Isra' Mi'raj, di Mapolres Tebo. Foto : sidakpost.id/lalu. Biro Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Polres Tebo menggelar peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriyah/2025 Masehi, bertempat di Aula Wira Asta Brata Mapolres Tebo, dihadiri oleh Wakapolres Tebo Kompol Cahyono Yudi Sumarsono, beserta seluruh pejabat utama dan personel Polres Tebo, Selasa (04/02/2025) kemarin.

Bertindak selaku Mubaligh atau penceramah Ustadz Ridwan,S.Pd.I,M.Pd.I Dalam tausyiahnya mengajak seluruh peserta untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.

“Pentingnya meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan sehari-hari, terutama dalam menjalankan tugas sebagai anggota Polri,” kata Ustadz Ridwan.

Baca Juga :  Angkutan Batu Bara Stop Mulai H-7 Lebaran 2023

Wakapolres Tebo Kompol Cahyono Yudi Sumarsono, SH dalam sambutannya mengatakan bahwa peringatan Isra’ Mi’raj merupakan momentum bagi seluruh personel untuk meningkatkan kualitas iman dan taqwa.

” Dengan meningkatkan keimanan dan ketaqwaan, diharapkan dapat memberikan dampak positif, terhadap kinerja kita sebagai anggota Polri, ” harap Wakapolres.

Baca Juga :  Pimpin Apel HSN, Al Haris : Momentum Ini Mari Kita Refleksikan Kejayaan Negeri

Dikatakannya, kepada seluruh personel untuk selalu menjaga nama baik institusi Polri dengan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

” Mari kita jadikan momentum Isra’ Mi’raj ini sebagai motivasi, untuk meningkatkan kinerja kita dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, ” pungkasnya. (adl)