Polres Bungo Gelar Upacara Pemakaman Aipda Muthalib

Prosesi Pemakaman Aipda Muthalib di TPU Pal 6 Sungai Mengkuang, Kecamatan Rimbo Tengah, Kabupaten Bungo. Foto : sidakpost.id/zakaria

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Polres Bungo melaksanakan upacara pemakaman Ajun Inspektur Polisi Dua (Aipda) Abdul Muthalib, S.Sos, personel Sie Dokkes Polres Bungo di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Pal.6 Sungai Mengkuang Kecamatan Rimbo Tengah Kabupaten Bungo, Minggu (26/1/2025).

Kegiatan diawali dengan kegiatan Upacara Penyerahan jenazah Almarhum dari pihak Keluarga ke Polres Bungo langsung di terima oleh Wakapolres Bungo Kompol M.Riedho S.Taufan, CPHR., S.I.K., M.H , selanjutnya Alm diberangkatkan ke Masjid Darussalam kelurahan Pasir Putih untuk disholatkan di ikuti oleh Personel Polres Bungo.

Upacara pemakaman tersebut dipimpin langsung oleh Kabagren Polres Bungo Kompol Cahyo. PL dan diikuti Pejabat Utama (PJU) dan personel Polres Bungo.

Baca Juga :  Letkol Inf Evid Nirwan Pimpin Pemakaman Prajurit Secara Militer

Suasana duka terasa saat jenazah almarhum diberangkatkan menuju ke tempat peristirahatan terakhir di TPU Pal.6 Sungai Mengkuang Kabupaten Bungo.

Beberapa rekan kerja dan keluarga tak kuasa menahan air mata. Tembakan salvo dari personel Sat Samapta Polres Bungo sebagai penghormatan terakhir mengiringi prosesi pemakaman.

Almarhum Aipda Abdul Muthalib, S.Sos merupakan personel Sie Dokkes Polres Bungo dikenal memiliki dedikasi dan integritas tinggi dalam menjalankan tugasnya.

Baca Juga :  Kapolres AKBP I Wayan Hadiri Pawai Pembangunan HUT RI 79 di Muara Tebo

“Selaku pimpinan dan mewakili seluruh personel Polres Bungo dan jajaran kami menyampaikan bela sungkawa yang sedalam-dalamnya,” kata Wakapolres Kompol M.Riedho S.Taufan, CPHR., S.I.K., M.H.

Wakapolres mendoakan almarhum diberikan tempat terbaik di sisi-Nya dan diampuni segala dosa-dosanya.

“Semoga almarhum diberikan tempat terbaik di sisi Allah SWT dan diampuni segala dosa-dosanya. Kepada keluarga yang ditinggalkan semoga diberikan ketabahan dan keikhlasan dalam menghadapi cobaan ini,” tutupnya. (jkr)