Polisi Amankan Truk Muatan BBM Illegal Solar 10.000 Liter

Pelaku dan BBM Solar Illegal Diamankan Polisi. Foto : sidakpost/Munawir

SIDAKPOST.ID, MUARO JAMBI – Mobil Truk bermuatan 10.000 liter minyak Solar illegal (Minyak Bayat-red) diamankan Unit Reskrim Polsek Kumpeh Ulu, dijalan Jambi Suak Kandis Desa Lopak Alai Kecamatan Kumpeh Ulu Kabupaten Muaro Jambi, Selasa (30/8/2022).

Kanit Reskrim Polsek Kumpeh Ulu Ipda Sirait mengatakan, penangkapan tersebut berawal saat anggota unit Reskrim berpatroli dan melihat satu unit mobil PS sedang melintas dan diduga membawa BBM jenis solar iIlegal tanpa dokumen yang sah.

Baca Juga :  Pemain Minyak Solar Bersubsidi Diringkus Polisi

Baca Juga :  Libas Tanjabtim 2-0, Ketua Askap PSSI Muaro Jambi Apresiasi

Setelah diperiksa, pada bak mobil tersebut terdapat tangki bentuk persegi modifikasi yang di duga berisikan minyak Solar, berdasarkan keterangan Sopir berinisial ATK (25) dan AF (21) bahwa minyak tersebut diangkut dari Desa Keluang Kecamatan Sungai Lilin, dengan tujuan Desa Gedong Kecamatan Kumpeh Ilir.U

Baca Juga :  Gawat, Toke Karet di Batanghari Jadi Korban Perampokan

Baca Juga :  Amankan 10 Ton Solar dan Dua Pelaku, Diduga Penerima BBM Palsu

” Sopir dan barang bukti satu Unit Mobil Truk Canter warna kuning mengangkut BBM jenis solar ilegal, dibawa ke Mapolres Muaro Jambi untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, “terang Ipda Sirait. (wir)