Pjs Bupati Bungo, Buka Pelatihan Berbasis Kompetensi di BLK

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Pjs Bupati Bungo Akhmad Bestari membuka pelatihan berbasis Kompetensi di uala UPT Balai Latihan Kerja (BLK), Kabupaten Bungo, Rabu (21/10/2020).

Meski dilaksanakan dalam suasana Pandemi Covid-19, Namun dalam Pelaksanaan nya tetap mamatuhi Protokol Kesehatan Covid-19 yang ketat.

Akhmad Bestari mengatakan seiring dengan bertambahnya tingkat kelulusan dari berbagai tingkat pendidikan maka, diperlukan pelatihan bagi generasi muda yang akan terjun kedunia usaha.

“Dalam situasi pandemi, pemerintah juga dituntut krratif dalam menekan upaya angka pengangguran. Dengan cara mencipatakan program-progran berbasis ekonomi, baik life skil atau progran lain,” ujar Pjs Bupati Bungo Akhmad Bestari.

Baca Juga :  Mustafa kembalikan Berkas ke Kantor PAN

Menurut Bestari, pemerintah akan terus berupaya menggulirkan Program-program Ketenagakerjaan. Semua tentu akan di sesuaikan dengan kekuatan anggaran pemerintah saat ini. Hal itu sebagai upaya mengatasi problematika bagi para pencari kerja.

“Mudah-mudahan dengan adanya Pelatihan ini, kedepan para peserta dapat mengaplikasikan dan menciptakan kerjanya sendiri di lapangan dengan keterampilan yang ada. Terlebih membangkitkan ekonomi rakyat ditengah situasi pandemi Covid-19,” kata “Bestari.

Baca Juga :  Pemkot Gelar Seminar Kesehatan Reproduksi

Kepala Dinas Nekertrans Kabupaten Bungo, Hj. Anna Lukita, mengatakan kegiatan pelatihan dilaksanakan ini, merupakan anggaran dari Kementerian, yang mana, dananya tersedia di Balai Besar Medan, karena BLK Bungo adalah Binaan Medan.

Pada tahun 2020, secara keseluruhan mendapatkan 20 paket. Namun akibat adanya pengurangan dana, maka hanya menjadi 10 paket pelatihan dan satu kegiatan pembuatan masker Covid-19.