SIDAKPOST,ID. MUARO JAMBI – PJ Bupati Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah Menghadiri pisah sambut Kapolres Muaro Jambi dari AKBP Yuyan Priatmaja SIK. MH kepada AKBP Muharman Artha SIK. Bertempat di Aula Rumah Dinas Bupati Muaro Jambi. Selasa (10/01/2023).
Turut hadir dalam acara tersebut, Sekda Budhi Hartono, Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Muaro Jambi,Forkompinda, Kepala OPD Lingkup Perkantoran.
Ketua KPU, Ketua Bawaslu, Ketua Baznas, Semua Jajaran Polres Muaro Jambi, beserta jajaran polsek dan tamu undangan.
PJ Bupati Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah menyampaikan, atas nama pribadi, masyarakat dan pemerintah kabupaten Muaro Jambi mengucapkan terima kasih kepada AKBP Yuyan Priatmaja atas dedikasihnya selama ini untuk kabupaten Muaro Jambi.
“Memang setiap ada pertemuan ada pulak perpisahan tetapi perpisahannya tidak terlalu jauh cuman pindah tempat saja,memang di jajaran kapolri memang saling roling,” ujarnya.
Sekali lagi saya atas nama pribadi dan pemerintah mengucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya dan saya berdoa semoga di tambah lagi melatihnya.
Sementara itu PJ Bupati mengucapkan selamat datang kepada AKBP Muharman Artha SIK di Bumi Sailun Salimbai Kabupaten Muaro Jambi
“Semoga Kapolres yang baru ini dapat berkomunikasi dengan baik dan bisa membantu pemerintah dalam menangani masalah yang ada Di kabupaten Muaro Jambi,” harapnya.
Karena Muaro Jambi ini adalah kabupaten terluas dan mengelilingi Kota Jambi ada 11 Kecamatan 150 desa dan 5 Kelurahan dengan berbagai macam teknik yang ada di Kabupaten Muaro Jambi.
Dan untuk di tahun 2023 ini kondisinya kurang bagus pasalnya sama dengan di tahun 2019 yaitu sudah memasuki tahun politik jadi kita harus menyiapkannya. (wir)