Perlancar Serbuan Vaksinasi, Sertu Heri Dampingi Vaksinasi di Puskesmas

SIDAKPOST.ID, TEBO – Untuk kelancaran dan mensukseskan program pemerintah Serbuan Vaksinasi di Puskesmas , Babinsa Sertu Heri Suseno Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute mendampingi warga binaannya melakukan Vaksinasi Covid-19 di Puskesmas Blok C Kecamatan Rimbo Ilir, Kabupaten Tebo.

Untuk mengantisipasi merebaknya dan sekaligus mencegah penularan Virus Corona atau Covid-19, yang masih terus mengganas menulari warga masyarakat hingga banyak merenggut nyawa korbannya.

Dalam upaya mengatasi dan mencegah Virus yang berbahaya ini, para komponen anak bangsa termasuk TNI – Polri terus bekerja sama dengan Stakeholder, untuk memerangi dengan pencegahan merebaknya Virus yang menakutkan ini.

Baca Juga :  Bersama Warga Babinsa Serda Mursalin Patroli Cegah Karhutla

“Guna mencegah penularan Covid-19 masyarakat harus menyadari untuk melalukan protokol kesehatan, maupun mengikuti Suntik Vaksinasi disetiap Puskesmas maupun di desa sesuai jadwal yang telah ditetapkan,”kata Babinsa Sertu Heri Suseno, Rabu (11/08/2021).

Baca Juga :  Satgas TMMD 111 Kodim 0420/Sarko Pasang Instalasi Listrik Poskamling

Sangat pentingnya Suntik Vaksinasi Covid-19, sambung Sertu Heri, ini karna kedepanya untuk mengurus keperluan surat – menyurat harus melampirkan Surat keterangan Covid.

”Walau sudah di Vaksinasi Covid-19, masyarakat harus tetap pakai masker, cuci tangan dengan sabun, jaga jarak, hindari kerumunan dan biasakan hidup bersih dan sehat,”pungkasnya. (asa)