Peringati Hari Kesaktian Pancasila, Kasdim Bute Jadi Irup di Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Kasdim 0416/Bute, Mayor Inf Widi Purwoko, S.E. Bertindak sebagai Inspektur Upacara pada Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang berlangsung hikmat di Lapangan Kantor Bupati Tebo, Selasa pagi (01/10/2019).

AKP Wibisono dari Polres Tebo bertindak sebagai Komandan Upacara. Sementara itu, Ikrar Atas Nama Bangsa Indonesia yang ditandatangani Ketua DPR RI Bambang Soesatyo, SE., M.B.A., dibacakan oleh Wakil Ketua Sementara DPRD Kabupaten Tebo, Ikhsanuddin.

Peserta upacara terdiri dari unsur TNI, Polri, Satpol-PP, Damkar, Dishub, BPBD, Pemuda Pancasila, ASN Pemkab Tebo dan Pelajar.

Baca Juga :  Plt Sekda Tebo : Pemuda Pancasila Harus Siap Menjadi Mitra Pemerintah
Baca Juga :  Koramil 04 Pulau Temiang Persiapkan Kampung Pancasila

Turut hadir pada Upacara Hari Kesaktian Pancasila Wakapolres Tebo, Ketua Pengadilan Agama Kabupaten Tebo, asisten Sekda, Staf Ahli Bupati, Danramil se-Kab Tebo,

Para Kapolsek, kepala OPD dilingkup Pemkab Tebo, Persit, TP-PKK Kabupaten Tebo, DWP Kabupaten Tebo dan GOW Kabupaten Tebo. (RED)