Pemdus Mangun Jayo Sukses Salurkan Bantuan BLT-DD Tahap Kedua

Penyaluran BLT-DD Dusun Mangun Jayo, foto : Idris/sidakpost.id

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Pemerintahan Dusun Mangun Jayo, Kecamatan Muko Muko Bathin VII, menyalurkan Bantuan Lansung Tunai Dana Desa (BLT-DD) bagi masyarakat terdampak Covid-19, di kantor Rio, Kamis (11/06/2020).

Rio Dusun Mangun Jayo, H. Ja’afar Ali, dikonfirmasi mengatakan, keseluruhan ada 104 KK yang disalurkan. Pembagian kali ini, merupakan pembagian tahap kedua. Alhamdulillah berjalan lancar.

“Semoga dengan dana BLT-DD ini setidaknya bisa meringankan beban masyarakat kita terdampak Covid-19 secara ekonomi. Dalam pembagiannya suruh warga penerima menggunakan masker,” kata Rio H. Ja’afar Ali.

Baca Juga :  Lepas Kontingen Ikuti PENAS di Sumbar, Ini Pesan Wabup Bungo

Dikatakan, penyaluran BLT -DD juga dihadiri oleh Sekcam, Babinsa Koramil 01/Rantau Pandan, Bhabinkamtibmas Polsek Muko-Muko Bathin VII, anggota BPD, pendamping dusun, dan seluruh perangkat.

“Menuju new normal, masyarakat kita selalu di ingatkan untuk mengikuti protokol kesehatan Covid19. Dengan cara tetap menggunakan masker, cuci tangan dengan sabun dan jaga jarak,” tutupnya.

Baca Juga :  Keluarga Besar Jujuhan-Jujuhan Ilir Gelar Silaturrahmi dengan Jumiwan Aguza

Sekcam Muko-Muko Bathin VII, Abdul Muis mengatakan, agar dana BLT ini benar-benar digunakan sebaik mungkin untuk keperluan hidup sehari-hari bagi penerimanya.

“Terima kasih kepada pemdus Mangun Jayo telah menyalurkan BLT-DD tahap kedua. Semoga wabah Covid-19 cepat berakhir dan kita bida hidup normal seperti biasa,” pungkasnya. (ris)