Peduli Lingkungan, Dinas LH dan Alumni Gorong di Sekolah

SIDAKPOST.ID, TEBO – Untuk menciptakan lingkungan Sekolah yang bersih dan sehat, Dinas Lingkungan Hidup (LH) Tebo bersama alumni SMA Bhakti Waskita melaksanakan gotong royong (Gorong) di SMA Bhakti Waskita jalan RA Kartini Kelurahan Wirotho Agung Rimbo Bujang Tebo. Sabtu (17/2/2018).

Petugas Dinas Kebersihan bersama para alumni SMA membersihkan parit atau selokan serta halaman sekolah. Hal ini tentu memberi semangat dan motivasi bahwa hidup bersih besar manfaatnya.

Indras Trihardiyanti dikonfirmasi mengatakan, gotong royong petugas kebersihan bersama alumni SMA Bhakti Waskita, bentuk kepedulian apara alumni serra mempererat kebersamaan.

Baca Juga :  Jadi Pembina Upacara di Sekolah, Ini Pesan Danramil Kapten Inf Agussari

Dengan kegiatan gotong royong yang dilakukan ini, tentu membawa dampak yang sangat baik, bagi lingkungan sekolah. Terlihat almuni, guru dan pihak Dinas Lingkungan Hidup, semangat menciptakan lingkungan yang bersih.

Baca Juga :  SMPN 40 Muaraniro VII Koto Dambakan Pagar Sekolah

“Terima kasih kepada petugas kebersihan dan alumni SMA Bhakti Waskita yang sudah ikut bergotong royong. Semoga dengan kepedulian seperti ini, sekolah bisa menjadi sehat, nyaman sehingga siswa belajar lebih semangat lagi, ” inbunya. (asa)