Peduli Corona,Babinsa Teguh Nugroho Pantau Pasar Kalangan Sidorukun

SIDAKPOST.ID, TEBO – Pandemi Covid-19 atau wabah Virus Corona sampai saat ini belum juga hilang dan bahkan Virus ini masih terus bisa mengancam masyarakat kapan saja dan dimana saja, untuk itu dalam mengantisipasi penularan wabah berbahaya ini dengan cara mematuhi dan melaksanakan protokol kesehatan (prokes).

Babinsa Koptu Teguh Nugrogo Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bungo Tebo bersama Pengurus Pasar, memantau disiplin penerapan prokes bagi pedagang maupun pengunjung Pasar Kalangan, di Desa Sidorukun Kecamatan Rimbo Ulu Kabupaten Tebo.

Saat dikonfirmasi Koptu Teguh Nugrogo mengatakan, dirinya secara rutinitas bersama Pengurus Pasar terus memantau dan menghimbau kepada pedagang dan pengunjung Pasar Kalangan Sidorukun, supaya patuh dan menerapkan Prokes untuk memutus mata rantai pandemi Covid-19.

Baca Juga :  Babinsa Azis Patroli, Pantau Kelestarian Sungai Alai

“Kepada masyarakas mari pakai masker saat berada diluar rumah, rajin cuci tangan dengan sabun, jaga jarak aman dan hindari kerumunan orang. Bagi pengusaha harus menyediakan tempat cuci tangan dan sabun yang ditempatkan didepan lokasi usahanya, “imbau Teguh Nugroho, Senin (09/11/2020).

Baca Juga :  Babinsa Kopda Teguh, Ajak Warga Manfaatkan Lahan Tidur Tanami Palawija

Pengurus Pasar Kalangan Sidorukun Suharno menyebutkan, pihaknya sangat senang dan berterima kasih kepada Babinsa yang tak bosan – bosannya mengingatkan pedagang dan pengunjung di Pasar Sidorukun ini, untuk memakai masker demi mencegah Virus Corona.

” Terima kasih pak Babinsa yang selalu memgingatkan masyarakat tentang prorokol kesehatan, yaitu patuh pakai masker dan himbauan kesehatan lainnya,” tutup Suharno. (asa)