Sementara Danpudikter Kolonel Inf Toto Nuwanto, Sip, M. SI pada saat pembukaan menyampaikan sebagai insan Teritorial harus mencintai jabatannya yang diembannya dan jangan bosan- bosan untuk selalu meningkatkan ilmu pengetahuan tentang teritorial dalam rangka mendukung pelaksanaan tugas sebagai bekal untuk membina masyarakat yang ada di wilayah.
“Sebagai insan teritorial harus waspada terhadap berita berita yang tidak benar (Hoax) yang bisa memecah belah bangsa, kita sebagai insan Ter harus bisa menetralisir berita – berita tersebut agar wilayah selalu dalam keadaan kondusif, dan para peserta agar mengikuti kegiatan ini dengan baik, agar dapat meningkatkan kampuan sekembalinya dari kegiatan ini,” katanya.
Sebutnya, tujuan kegiatan ini untuk meningkatkan kemampuan Aparatur Teritorial TNI agar dapat melaksanakan pembinaan teritorial dengan optimal serta untuk menyamakan persepsi tentang pokok-pokok kebijakan Pimpinan TNI di Bidang Teritorial.
Kolonel Inf Toto Nuwanto menyampaikan bahwa TNI Angkatan Darat sebagai bagian integral TNI adalah alat negara yang dalam menjalankan tugas pokoknya yaitu menegakkan kedaulatan negara, menjaga keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.
Salah satu tugas TNI dimasa damai yaitu melaksanakan Operasi Militer Selain Perang (OMSP). Dalam rangka OMSP, TNI tidak akan terlepas dan akan selalu dipengaruhi oleh faktor kondisi teritorial yang meliputi aspek geografi, demografi dan kondisi sosial dimanapun tugas tersebut dilaksanakan.
“Diharapkan teritorial TNI sebagai salah satu fungsi organik pembinaan yang melaksanakan kegiatan untuk mengumpulkan, mengolah dan menganalisa data teritorial diseluruh wilayah Negara Republik Indonesia,” pungkasnya. (Kodim 0416-Bute)