Musim Hujan, Wabup Apri Ingatkan Masyarakat Lebih Waspada

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Kabupaten Bungo, kini sudah masuk musim hujan, oleh karena itu, wakil Bupati Bungo, H Syafrudin Dwi Aprianto, menghimbau agar masyarakat lebih waspada dengan perubahan cuaca seperti sekarang ini.

“Memang beberapa bulan terakhir hujan terus mengguyur wilayah Bungo. Oleh karena itu, bagi warga yang tinggal di dekat sungai batang tebo dan batang bungo harus lebih waspada lagi,” ujar Wabup Apri, dikonfirmasi via telepon selulernya, Rabu (12/12/2018).

Wabup Apri juga menghimbau bagi masyarakat yang ingin berpergian keluar rumah untuk lebih berhati-hati. Terutama saat hujan deras disertai angin kencang lebih baik berhenti. Masyarakat harus lebih memperhatikan kondisi lingkungan agar bisa antisipasi terlebih dahulu.

Baca Juga :  BPBD Tebo Cek Sungai Batanghari Debit Air Biasa, Warga Diminta tetap Waspada

“Jika hujan deras dan angin kencang lebih baik bepergian ditunda terlebih dahulu karena sangat beresiko. Jika terus memaksa diri keluar rumah saat hujan deras dan angin kencang bisa saja pohon tumbang dan jalan licin,” ujar Apri.

Baca Juga :  Mujilisno Resmi Menjabat Rio Pulau Kerakap Periode 2020-2026

Sebut wabup, Pemda Bungo hingga kini, terus berkoordinasi dengan Provinsi bila terjadi bencana banjir. Karena Bungo ini menjadi perhatian serius Pemprov bila terjadinya bencana banjir.

“Oleh sebab itu, bila masyarakat melihat kondisi lingkungan terjadi banjir, maka segera lapor ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD). Karena kini, sudah masuk musim hujan, bisa saja banjir kiriman terjadi, dan kita harus lebih waspada,” ujar Wabup. (zek)