MTQ Tingkat Kecamatan Taseplin Sukses, Dusun Tanah Periuk Juara Umum

Plt Camat TasepLin, Novi Satria Serahkan Piala Bergilir Kepada Rio (Kades) Tanah Periuk. Foto : juliansyah

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke VII Tingkat Kecamatan Tanah Sepenggal Lintas, Minggu malam (19/6/2022) resmi ditutup.

Ajang tahunan yang berlangsung selama tiga hari itu. Dusun Tanah Periuk sukses keluar sebagai Juara Umum pada MTQ ke VII Tahun 2022. Di susul, Dusun Lubuk landai yang juga sebagai Tuan Rumah meraih juara kedua.

Selanjutnya, Rantau Embacang, Embacang Gedang, Sungai Lilin, Sungai Puri, Sungai Mancur, Sungai Tembang, Pematang, Panjang, Tebing Tinggi, Rantau Makmur, Paku Aji.

Novi Satria, S.Sos. Plt Camat Tanah Sepenggal Lintas menyampaikan terima kasih kepada seluruh Panitia dan pihak yang terlibat. Akhirnya MTQ ke VII Tingkat Kecamatan Tanah Sepenggal Lintas tahun 2022 sukses terselenggara.

Baca Juga :  Terkait Virus Corona, Ini Pesan Dandim 0416/Bungo Tebo

Ia berharap, suksesnya perhelatan MTQ ini semakin memperkokoh silaturahmi dan menjadikan generasi yang qur’ani.

Selain itu, ucapan selamat kepada seluruh kafilah yang telah berjuang hingga meraih juara. Kepada yang belum, untuk tidak berkecil hati, teruslah berlatih masih ada kesempatan di tahun mendatang.

“Selamat kepada para pemenang, pertahankan dan tingkatkan atas capaian yang di raih ini. Kepada yang belum, tetap semangat, terus belajar, semoga di ajang-ajang selanjutnya meraih juara,”ungkapnya.

Baca Juga :  Laporan Ijazah Palsu Tak Terbukti, Jumiwan Aguza: Mari Kita Tertib, Aman dan Damai dalam Berpolitik

Sementara, Ir. H Syaiful Azhar Asisten II Setda Bungo mewakili Bupati berharap melalui Mtq ini akan memberikan dampak yang baik terutama generasi yang cinta serta memahami isi kandungan Al qur’an sebagai pedoman hidup.

“Semoga kegiatan ini, tidak hanya dijadikan seremonial saja akan tetapi, membentuk masyarakat yang beriman terkhusus generasi muda sebagai generasi penerus yang berperilaku Qur’ani,” harapnya. (Jul)