Johan warga sekitar menyebutkan kalau mas Keteno memang sudah lama tinggal di Rt sini. Kalau untuk kerja ya serabutan kadang nyekop pasir dan mencari ikan di sungai. Selaku warga tentu berharap kedepan ada perhatian pemerintah agar mas Keteno memiliki rumah layak huni.
“Kasian mas kami melihat kondisi rumah mas Keteno, ya mau gimana lagi kalau kami ingin membantunya kami kondisi juga tidak terlalu berlebih mas. Semoga saja nanti ada perhatian untuk keluarga mas Kateno,”ucapnya.
Sementara ketua JOIN Jambi, Zakaria mengatakan, dengan hasil penelurusan tim JOIN ke lokasi. Insya allah kedepan JOIN akan berusaha membantu keluarga mas Kateno agar mereka bisa tinggal di rumah layak huni.
“Program aksi sosial dan kemanusiaan sudah menjadi progran rutin JOIN tentu semampu kami akan dibantu agar mas Kateno bisa hidup layak seperti warga lainnya. Dan semoga para donatur bisa menyisihkan sedikit rezekinya dibantu untuk keluarga mas Kateno,”cetusnya. (cr1/red)