Meski Gerimis, Warga Tanjung Gedang Antusias Saksikan Pembukaan MTQ

Tampak Antusias Warga Saksikan Pembukaan MTQ ke-VI Tingkat Kecamatan Pasar Muara Bungo. Foto : zakaria

SIDAKPOST.ID, BUNGO –  Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-VI Tingkat Kecamatan Pasar Muara Bungo, yang di pusatkan di Kelurahan Tanjung Gedang di halaman Masjid Al-Munawaroh pada Jumat (3/6/2022) malam berlangsung meriah.

Pantauan di lokasi antusias masyarakat yang ingin menyaksikan pembukaan MTQ ini cukup antusias. Meski gerimis namun tidak menyurutkan semangat masyarakat setempat.

Agus warga sekitar mengatakan, meski hari gerimis namun semangat seluruh warga tetap antusias datang ingin ikut menyaksikan pembukaan MTQ ke-VI di Kelurahan Tanjung Gedang ini.

Baca Juga :  DPRD Bungo, Gelar Paripurna Istimewa Penyampaian Hasil Reses

“Karena MTQ sudah dua tahun tidak ada karena ada wabah pandemi Covid-19, kini sekarang sudah kembali digelar jadi wajar masyarakat sangat ramai. Selaku warga Tanjung Gedang kami senang,” katanya.

Baca Juga :  Terkait Kasus Sembako Murah, Ini Kata Kapolres Muaro Jambi

Hal senada disampaikan oleh Aminah ibu rumah tangga juga mengungkapkan dipilihnya Kelurahan Tanjung Gedang menjadi tuan rumah tentu menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat.

“Semoga dengan adanya MTQ ini anak-anak kita lebih gemar dan cinta untuk membaca Alquran dan mengamalkan isi kandungan Alquran, sehingga kedepan bisa menjadi generasi islami,”tutupnya. (zek)