SIDAKPOST ID, BUNGO – Menghadapi pemilihan kepala daerah di kabupaten Bungo. Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Bungo nyatakan Tegak lurus sesuai instruksi PBNU, tertuang dalam perkumpulan (Perkumpulan).
Hal itu dibenarkan oleh KH. Syakroni, S.Ag, M.Sy Ketua Tanfiziyah PCNU Bungo, Rabu (12/09) kemarin. Bahwa sesuai keputusan PBNU Pusat maka dalam menghadapi pilkada PCNU Bungo harus tegak lurus.
Dikatakan KH. Syakroni, sikap tegas itu telah melewati tahapan forum diskusi Yakni, Rapat Pleno antar pengurus Suryah dengan Tanfidziah PCNU Bungo.
“Ketegasan sikap NU ini sudah melewati prosesi musyawarah dan diskusi yang juga menjadi pembahasan dalam agenda rapat pleno kemarin,” terang, pria yang juga menjabat Kasubag Tata Usaha (TU) Kemenag Bungo.
Hal ini juga diamini oleh Agus Salim,S.Ag Sekretaris PCNU Bungo mengatakan, PCNU harus mampu tegak lurus sesuai dengan instruksi PBNU pusat. Dan selain soal sikap NU terkait pilkada Bungo 2024 nanti
Selain rapat pleno, PCNU Bungo telah membahas program Pendidikan Dasar Kader Pendidikan Kader Penggerak Nadhlatul Ulama’ (PD-PKPNU) Angkatan -7 berlokasi di Pondok Pesantren Aswaja Jujuhan kabupaten Bungo.
“Jadi menyikapi pilkada Bungo, PCNU Bungo hari ini tidak terjebak pada dukungan salah satu Paslon. Diminta kepada Jam’iyyah dan Jamaah Nadhlatul Ulama, untuk tetap menggunakan Hak suara sesuai dengan nuraninya masing-masing,” pungkas Agus. (jkr)