SIDAKPOST.ID, BUNGO – Tak ingin generasi muda terjerat kasus narkoba dan tindak pidana lainnya. Di waktu luang anggota Satgas TMMD lakukan komunikasi sosial (Komsos) kepada pemuda dusun Talang Silungko, Kecamatan Bathin II Pelayang.
Komsos itu, dilakukan bertujuan memberi masukan dan saran kalau narkoba sangat berbahaya bagi generasi muda dan bisa merusak masa depan anak bangsa dan keluarga. Komsos dilaksanakan saat santai di pos Kamling dusun setempat.
“Karena ada waktu luang jadi disini saya sampaikan pesan penting kepada warga sekitar terutama anak anak muda untuk tidak terlibat penyalahgunaan narkoba,” ujar Serda Yoel Manda, Sabtu (15/7/2023).
Selain komsos narkoba, dirinya mengajak seluruh pemuda untuk terlihat sekaligus ikut mendukung program TMMD ke-117 di Talang Silungko. Karena semua pekerjaan tidak akan tuntas tanpa didukung warga.
“Kami sangat peduli dengan pemuda dan masyarakat yang ada di lokasi TMMD ini, karena pengaruh narkoba sudah merebak ke desa desa jadi sangat perlu diingatkan agar mereka tidak terlibat,” katanya.
Lebih jauh disampaikan, bila sudah terlibat dalam penyalahgunaan narkoba maka tak ada ampun bagi pengguna, dan bandarnya. Ingat awal mula pecandu narkoba itu awal coba coba, sehingga ketagihan, sekaligus menjadi bandar.
“TMMD tidak hanya berkutik di program fisik saja Kana tetap kepedulian terhadap seluruh elemen masyarakat, juga menjadi tugas kami sebagai satgas. Kami ingin di Talang Silungko, perekonomian maju, dan masyarakat sejahtera dan tidak terlibat dalam tindak pidana apapun,” tukasnya. (zek)