Mayjen TNI Ali Hamdan Bogra, Putra Terbaik Serui Turut Pimpin Sesko TNI

Lebih lanjut Candra sampaikan, selain cerdas, Ali Bogra merupakan sosok yang humanis dan humoris.

“Disamping pengalaman dan kemampuan beliau (Mayjen TNI Ali Bogra), dengan karakter itu, tentu beliau bisa membawa nuansa pendidikan lebih baik,” tambahnya.

“Kenaikan pangkat dan jabatan beliau saat ini, sesungguhnya bukan hanya kebanggaan TNI AD, namun juga bagi warga Papua dan Papua Barat, karena salah satu putra terbaiknya berkesempatan turut memimpin lembaga pendidikan tertinggi di TNI,” tambahnya.

Baca Juga :  Babinsa Koramil 426-03/Sungai Bengkal Hadiri Cara Mini Lokakarya Lintas Sektoral

Untuk diketahui, pada laporan korps tiga orang Pati yang naik Bintang Dua lainnya adalah Dankoopssus TNI Mayjen TNI Rochadi, Asrena Kasad Mayjen TNI Hassanudin, dan Pa Sahli Tk. III Bid. Jahpers Panglima TNI Mayjen TNI Sucianto.

“Sedangkan enam orang Pamen TNI AD yang promosi jadi Bintang Satu yaitu Brigjen TNI Andi Muhammad, Brigjen TNI Muhammad Taufik serta Brigjen TNI Dedy Suryanto, Brigjen TNI Rahmat Triyono serta Waasops Kasad Brigjen TNI Rifki,” pungkasnya.

Baca Juga :  Kadispenad : Sahli Kasad Memiliki Tugas Penting Pelaksanaan Tugas Pokok TNI AD

Dalam acara yang berlangsung di Tribun Denma Mabesad itu, juga turut hadir Wakasad Letjen TNI Tatang Sulaiman, Para Asisten Kasad, Kasahli Kasad serta Ketua Umum dan Pengurus Pusat Persit KCK. (Dispenad)