SIDAKPOST.ID,TEBO – Wakil Bupati Tebo Syahlan.SH didampingi Asisten Sekda Perekonomian dan Pembangunan H.Supadi dan Asisten Sekda Administrasi Umum Erwanto, melantik Bambang Wijokongko sebagai Direktur PT Tebo Hutama Cipta (THC), bertempat di Aula Melati Setda, Senin (25/04/2022).
Bambang Wijokongko dilantik untuk periode Tahun 2022- 2027 yang diharapkan mampu mewujudkan PT THC yang efektif, transparan dan akuntabel serta berorientasi pada hasil.
“Semoga Direktur yang baru dilantik ini akan dapat bekerja keras, cerdas, serta menjalankan tugas sebagaimana mestinya sehingga mampu membawa perubahan ke arah yang lebih baik untuk masa yang akan datang,” pinta Syahlan.
Imbuh Wabup, bahwa PT THC sendiri berdiri dari Tahun 2001 dengan nama PT Tebo Holding Company. Diumurnya yang ke 21 tahun ini PT THC diharapkan mampu memiliki daya saing, serta menjadi pendorong untuk tumbuhnya usaha – usaha kecil.
“Dengan adanya perusahaan daerah seperti PT THC ini, diharapkan dapat memberikan sumbangsih terhadap pendapatan daerah,”ujarnya.
Masih menurut Wabup, bahwa PT THC perlu melakukan pembenahan dalam rangka mengembangkan usahanya. Langkah yang bisa diambil salah satunya bisa dengan melaku kaji tiru ke badan usaha milik daerah yang lain.
Lanjutnya, kemajuan teknologi serta media sosial yang sangat pesat, hendaknya bisa dimanfaatkan oleh PT THC untuk menumbuhkembangkan usaha yang ada dan silahkan melakukan kaji tiru daerah lain, yang berhasil mengelola dan mengembangkan usahanya.
“Kita bisa belajar permasalahan apa serta kelemahan apa yang kita hadapi, sehingga ke depannya dapat meningkatkan performa perusahaan, “pungkasnya. (adl)