Masa New Normal, Babinsa Syaipul Ajak Warga Patuhi Protap Kesehatan

SIDAKPOST.ID, TEBO – Walaupun memasuki kondisi new normal atau normal baru menuju tatanan baru, masyarakat harus mematuhi himbauan pemerintah dan melaksanakan protap/protokol kesehatan pencegahan Virus Corona, untuk memutus mata rantai pandemi Covid-19.

Hal tersebut dikatakan oleh Babinsa
Sertu Syaipul Efendi Koramil 416-07/ Rimbo Bujang Kodim 0416/Bungo Tebo, pada saat sosialisasi kepada masyarakat di Jalan Poros Unit 7 Desa Saptamulia Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo.

Babinsa Sertu Syaiful Efendi dikonfirmasi menuturkan, bahwa dirinya bersama Satpol PP mekaksanakan sosialisasi kepada masyarakat untuk tetap mematuhi protap atau protokol kesehatan, untuk pencegahan penularan Virus Corona.

Baca Juga :  Songsong Bulan Ramadhan, Babinsa Daryono Goro Bersihkan Bahu Jalan

Kendatipun saat ini memasuki new normal menuju tatanan baru masyarakat diperbolehkan beraktivitas diluar rumah, tetapi protap kesehatan tetap harus di patuhi.

Baca Juga :  Komsos Dengan Petani, Serda Riduan Beri Motivasi Rawat Kebun Ikuti PPL

“Gunakan masker saat kekuar rumah, tetap jaga jarak aman berkomunikasi, cuci tangan dengan sabun usai beraktivitas, terapkan pola hidup bersih dan sehat,”tutur Babinsa Sertu Syaiful Efendi, Kamis (02/07). (asa)