Marak Aksi Copet, Babinsa Heri Ingatkan Pengunjung Pasar Kalangan

SIDAKPOST.ID, TEBO – Babinsa Sertu Heri Suseno Koramil 416 – 07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bungo Tebo menyambangi Pasar Kalangan Karang Dadi Kecamatan Rimbo Ilir Kabupaten Tebo, tujuan sambang sekaligus untuk memonitor kamtibmas dan kepatuhan pedagang dan pengunjung pasar, dalam menerapkan protokol kesehatan (prokes).

Babinsa Sertu Heri Suseno dikonfirmasi mengatakan, dirinya berpesan kepada pedagang dan pengunjung pasar kalangan Karang Dadi, untuk selalu waspada adanya tindak kejahatan dalam situasi pandemi sekarang ini.

” Kepada warga jangan memakai perhiasan mewah menyolok pada saat bepergian atau ke pasar, waspadai aksi copet dan peredaran uang palsu serta tindak kejahatan lainnya,” ujar Babinsa Sertu Heri Suseno.

Baca Juga :  Pasca Pemilu, Pangdam II Sriwijaya Minta Masyarakat Tenang dan Damai

Imbuh Babinsa, terkait pandemi Covid-19 warga masyarakat wajib berdisiplin melaksanakan prokes, guna pencegahan dan memutus mata rantai Virus Corona, yang sampai sekarang wabah ini belum juga lenyap.

“Mari pakai masker saat keluar rumah, cuci tangan dengan sabun, jaga jarak, hindari kerumunan massa dan pola hidup bersih dan sehat,” tutur Babinsa Heri.

Baca Juga :  Babinsa Suraji Bersama Warga, Gotong Royong Timbun Jalan Berlobang

Pengurus pasar Sigit menyebutkan, bahwa sejak kondisi pandemi di pasar Karang Dadi ini sudah dua kali terjadi aksi pencopetan, korbannya empat orang kerugian jutaan rupiah.

“Betul pak sudah dua kali terjadi aksi pencopetan di pasar ini sejak adanya pandemi Virus Corona, kejadian ini juga sudah dilaporkan kepihak aparat keamanan,” pungkas Sigit. (asa)