Kunjungi Makodim Bute, Danrem 042/Gapu Tegaskan Jaga Netralitas TNI

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Danrem 042/Gapu, Kolonel Inf Dany Budiyanto, beri arahan kepada seluruh prajurit, Kodim 0416/Bute, didampingi langsung oleh, Komandan Kodim 0416/Bute, Letkol Inf Wahyu H.S, Senin (25/6/2018).

Dalam arahan di Makodim 0416/Bute, Danrem menyampaikan, secara khusus jajaran Kodim, seperti Kodim Sarko, Kodim Batang Hari, serta Kodim Kerinci melaksakan Pengamanan Pilkada.

Namun, kata Kolonel Dany, secara umum tidak menutup kemungkinan jajaran Kodim yang tidak melaksanakan Pilkada tetap menjaga keamanan disetiap wilayah binaan. Mari kita junjung tinggi netralitas TNI, dalam helatan Pilkada yang akan dilaksanakan.

Baca Juga :  Ketua MUI Bungo : Suntik Vaksin Tidak Membatalkan Puasa
Danrem Sekaligus Halal Bihalal Usai Beri Arahan Kepada Jajaran Kodim.

“Yang jelas, TNI harus betul-betul netral bukan hanya di mulut saja, akan tetapi benar-benar di laksanakan. Meski Kodim 0416/Bute, tidak ikut dalam PAM, Pilkada, akan tetapi netralitas kanan kiri sektor jajaran tetap dijaga,” kata Danrem.

Ketua Persit KCK Dim 0416/Bute dan Ibu-ibu Persit Lainnya.

Sebut Danrem, penekanan Pimpinan perlu agar seluruh jajaran Prajurit Kodim 0416/Bute serta secara umum jajaran Korem harus berlaku netral dalam helatan Pilkada yang akan dilaksanakan.

Baca Juga :  Sertu Dasiman Ajak Petani Gunakan Pupuk Kandang Penyubur Sayuran

“NetralitasTNI, bukan hanya milik jajaran Kodim yang sedang pengamanan Pilkada saja, akan tetapi secara umum jajaran Korem tetap menjaga di kanan kiri, jajaran satuan tetap netral. Jangan terlibat, dan jangan melibatkan diri, jaga Institusi TNI dengan baik,” tegas Danrem. (zek)