Kodim 0416/Bute, Hadiri Penyerahan DPA Anggaran 2019

Pasi Intel Kodim 0416/Bute, Ikut Serahkan DPA Kepada Kepala OPD

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Bupati H Mashuri, SP.,ME diwakili oleh Sekda H Ridwan Is, menyerahkan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA), tahun anggaran 2019, kepada seluruh OPD dan Camat dilingkup Pemerintah Kabupaten Bungo, di ruang pola kantor Bupati Bungo, Senin (28/1/2019).

Sekda H Ridwan Is, mengatakan, bahwa APBD Kabupaten Bungo Tahun Anggaran 2019 telah ditetapkan melalui Perda Nomor 20 Tahun 2018 tentang Anggaran dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2019 ini.

Dengan diserahkan DPA ini lebih awal, setiap OPD sudah bisa merencanakan penggunaan anggaran yang lebih baik, efektif fan efesien. Sehingga semua perencanakan setiap OPD bisa dicapai,” ujar Sekda H Ridwan Is.

Baca Juga :  Sertu Syafrizal Koramil 416-07, Tak Mudik Bermaafan Via Daring Suasana Cair

Dikatakan Sekda, setiap OPD harus menggunakan anggaran dengan baik, serta memegang teguh prinsip pengelolaan keungan, penatausahaan barang daerah yang baik. Serta taat pada perundang-undangan, serta menjujung tinggi azas keadilan.

“Setiap OPD harus lebih memperhatikan proses, jadwal, serta mekanisme dan memastikan pelaksanaan program kegiatan sesuai dengan jadwal yang direncanakan dan jangan lupa lakukan monitoring, evaluasi atas pencapaian sasaran kegiatan,” ucap Sekda.

Baca Juga :  Naik Sepeda Motor, Pangdam II/Sriwijaya Kunjungi Kampung Pancasila

Sementara itu, Dandim 0416/Bute, Letkol Inf Wahyu Hadi Soernaryo, melalui Pasi Inteldim Kapten CZI Redno Subandhy, mengatakan benar tadi, Kodim menghadiri penyerahan DPA tahun anggaran 2019 kepada kepala OPD dan Camat.

“Banar tadi kita ikut menghadiri serta langsung menyerahan DPA kepada para kepala OPD dan Camat, di ruang pola kantor bupati Bungo. Semoga denga turun DPA ini, pembangunan di bungo bisa lebih cepat,” ujar Pasi Intel. (zek)