SIDAKPOST.ID. TEBO – Sejumlah Mahasiswa Universitas Andalas (UNAND) Sumatera Barat memggelar Kuliah Kerja Nyata (KKN), bertempat di Kelurahan Wirotho Agung Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo – Jambi.
Hari ini para Mahasiswa KKN, ikut bergabung dengan warga bergotong royong kebersihan lingkungan membersihkan jalan, di RT 01 RW 17 samping SMANDA Kelurahan Wirotho Agung, pada Senin (01/08/2021).
Ketua Posko KKN UNAND di Wirotho Agung Rudy Kurnia didampingi Sekretaris Efi dan Bendahara Reina, saat dikonfirmasi sidakpost.id membenarkan pihaknya mahasiswa UNAND Sumbar, melaksanakan KKN di Kelurahan Wirotho Agung Rimbo Bujang mulai tanggal 12 Juli dan akan berakhir pada 25 Agustus 2021,”jelas Ketua Posko KKN Rudy Kurnia.
Jumlah Mahasiswa KKN UNAND sebanyak 19 Orang dari berbagai Jurusan diantaranya Hukum, Tekhnik, Farmasi, Komunikasi, Teknologi Pertanian dan Sospol.
Untuk Sekretariat Posko KKN UNAND ini di tempstkan di BTN Jalan 6 Kelurahan Wirotho Agung, dalam pelaksanaan KKN dilapangan para Mahasiswa ini tetap menerapkan protokol kesehatan.
“Program unggulan KKN UNAND yaitu penghijauan lingkungan, makanya kami akan menanam sejumlah Pohon Kayu Meranti mengelilingi Lapangan Sepak Bola, Samping SMANDA Jalan Kihajar Dewantara Wirotho Agung,” kata Ketua Posko KKN Rudy Kurnia.
Sementara itu, Ketua RW Budi didampingi Ketua RT Ardi Nugroho
mengatakan, pihaknya sangat senang dan menyambut positif Mahasiswa UNAND melakukan KKN di Wirotho Agung, apa lagi program KKN unggulannya yaitu penhijauan lingkungan.
“Kita sambut positif program penghijauan dari KKN UNAND, dengan menanam pohon pelindung untuk penghijauan bisa untuk menyaring polusi udara,”ujar Budi. (asa)